https://139.59.241.233/ https://umla.ac.id/
RAJABOM
Aktivasi dan Mobilisasi Aksi Perbaikan Untuk Kebaikan Pelayanan Rumah Sakit Muhammadiyah Tuban – RS Muhammadiyah Tuban

Pelayanan kesehatan yg menyelenggarakan pelayanan kesehatan secara paripurna yg menyediakan pelayanan rawat inap, rawal jalan dan IGD

Untuk itulah Rumah Sakit Muhammadiyah Tuban terus berusaha untuk meningkatkan kualitas, baik kualitas pelayanan maupan kualitas SDM.

 Dalam rangka peningkatan kualitas pelayanan, maka RSMT menyelenggarakan kegiatan pendampingan “Aktivasi dan Mobilisasi Aksi Perbaikan Untuk Kebaikan pelayanan Rumah Sakit Muhammadiyah Tuban, Acara ini merupakan kelanjutan dari pelatihan tahap I yang sudah dilaksanakan pada bulan Desember 2023 yang lalu.

“Tujuan dari kegiatan ini adalah untuk memberikan pemahaman dan semangat bagi karyawan akan pentingnya memberikan pelayanan yg terbaik (excellent service) kepada para pelanggan (customer servis). Di samping itu juga untuk memberikan motivasi agar karyawan di semua unit kerja bisa bekerja dengan penuh semangat agar dapat memberikan hasil yang terbaik bagi Rumah Sakit Muhammadiyah Tuban”, hal ini sebagaimana disampaikan oleh dr. Yenie Surveyanti selaku direktur RS Muhammadiyah Tuban.

Kegiatan yg diselenggarkan di FrontOne King Hotel selama dua hari yaitu pada tanggal  29-30 Mei 2024 ini diikuti oleh 30 orang karyawan yang terbagi dalam 6 area pelayanan yaitu area publik, marketing, rawal jalan, rawat inap, kamar operası dan klaim

Pada kegiatan yang dimotivatori oleh bapak Nawolo Tris, Sampurno dan bapak lyan Kurniadi ini juga ada sesi simulasi.. Dalam sesi simulasi ini ada 10  peserta tercepat yang mendapatkan hadiah hiburan berupa kaos dan tumbler dari bapak Nawolo.

Menurut bapak Nawolo, para peserta sangat antusias dalam mengikuti kegiatan ini, terbukti dari pendampingan ini para peserta mampu menyampaikan 91 masalah yang selanjutnya bisa merencanakan beberapa solusi yang terbagi dalam solusi metodologi dan investasi. Untuk solusi metodologi didapat prosentase sebesar 60% dan solusi investasi sebesar 40%. Beliau berharap, untuk aspek metodologi yang 60%  itu bisa terealisasi dalam waktu 2-3 bulan ke depan.

Di sesi terakhir persembahan lagu Kenangan Terindah dari bp. lyan Kurniadi dan dr. Erma yg diikuti oleh seluruh peserta menambah semaraknya acara tsb. Acara diakhiri dengan foto bersama oleh semua peserta, trainer dan jajaran direksi RSMT.

By : (Amena)